Implementasi Rest API Web Service Dengan Otentifikasi JSON Web Token Untuk Aplikasi Properti

Penulis

  • Yohannes Loui Pattinama Universitas Budi Luhur
  • FERDIANSYAH Universitas Budi Luhur
  • Ika Susanti Universitas Budi Luhur
  • Painem Universitas Budi Luhur

DOI:

https://doi.org/10.52958/iftk.v19i1.5724

Kata Kunci:

Web Service , RESTful, JSON, API, Keamanan

Abstrak

Teknologi baik mobile ataupun web semua segmen industri di bidang pemasaran terlebih industri properti yang semakin berkembang namun tidak disertai dengan sistem yang terintegrasi untuk memudahkan koordinasi area kerja serta belum adanya teknologi yang membuat konsumen mudah untuk melakukan konfirmasi transaksi pembayaran yang sudah dilakukan dan mengakses informasi yang dibutuhkan oleh konsumen saat ini. Permasalahan ini membuat penurunan omset serta berkurangnya kepercayaan dari konsumen.  Sehingga perlunya pengembangan aplikasi untuk mempermudah kordinasi antar divisi dan mempermudah bisnis sehingga miningkatkan penjualan, dengan banyaknya informasi customer yang bersifat pribadi maka keamanan data menjadi suatu yang penting. dengan berbagai kekurangan dari keamanan dan kebijakan perusahaan tersebut maka pada penelitian ini dibutuhkan penerapan teknologi web service dengan menggunakan arsitektur REST (REpresentation State Transfer) yaitu mengimplementasikan RESTful API guna mengkomunikasikan dua platform yang berbeda yaitu android dan website. Penelitian ini menghasilkan sebuah format keluaran JSON agar dapat diakses melalui link/URI. Hasil yang dicapai dalam penelitian ini adalah dengan mengimplementasikan sebuah RESTful API maka aplikasi yang dirancang dengan berbasis android dapat berjalan sesuai dengan kebutuhan pengguna dan kinerja dari fitur sehingga dapat bekerja sesuai dengan hasil analisis kebutuhan fungsional. Dengan mengimplementasikan JWT, maka request data yang dibutuhkan dapat menghasilkan sebuah response berdasarkan dengan hak akses yang diberikan. Maka dari itu, dengan mengimplementasikan penggunanan Resful API Web Service dengan JWT sebagai untuk pengamanan data dapat menjamin keamanan data customer serta mempermudah internal perusahaan menggunakan aplikasi yang dibuat serta baik untuk skalabilitas.

Referensi

G.Y. Gustiegan and Painem, “Implementasi Web Service dengan Autentikasi JSON Web Token dan Algoritma Kriptografi AES-256 untuk Aplikasi Peminjaman Berbasis Mobile Pada Universitas Budi Luhur” Bit Fakultas Teknologi Informasi Universitas Budi Luhur, vol. 19, no. 1, pp. 9, 2022.

M. I. Perkasa dan E. B. Setiawan “Pembangunan Web Service data masyarakat menggunakan REST API dengan access token”. ULTIMA Computing, vol. X, no. 1, 2018.

Edy, Ferdiansyah, W. Pramusianto dan S. Waluyo, “Pengamanan Restful API menggunakan JWT untuk Aplikasi Sales Order”, Jurnal RESTI (Rekayasa Sistem Dan Teknologi Informasi), vol.3, no.2, pp.106 – 112, 2019.

W.David, “API Testing and Development with Postman,” Packt Publishing Ltd., Birmingham, 2021, pp. 23

R. Yullian, “Membangun REST API Services dengan Deno dan PostgreSQL”, Native Enterprise,Jakarta, 2020, pp. 3

Y. Fitriani dan M.Y. D Sudirman“Implementasi Restful Api Dalam Upaya Mensinkronisasi Data Pada Sistem Otomasi Perpustakaan Berbasis Web Dengan Menggunakan Metode Uji Coba Rmse Dan White Box”, PETIR: Jurnal Pengkajian dan Penerapan Teknik Informatika, vol. 15, no. 1 pp.146, 2018

J.S. Utama dan A.D. indriyanti, “Pengamanan Restful API Web Service Menggunakan Json Web Token (Studi Kasus: Aplikasi Siakadu Mobile Unesa)”, JEISBI, vol.4, pp.9, 2023

A.A. Rushdy dan A.J.P. Sibarani, “Penerapan Representational State Transfer Untuk Monitoring Pengiriman Dan Pembayaran Beras Pada PT. Berkah Catur Perkasa”, in Prosiding SENAFTI, vol.1, no.1, pp.932, 2022

R. Priyatna dan S. Waluyo, “Implementasi Restful Dengan JWT Untuk Booking Barang Di Primajaya Multisindo”, in Prosiding SENAFTI, vol.1, no.1 pp.1041, 2022

R. Aditya dan S. Amini, “Penerapan Web Service Rest Api Dengan Algoritma Adaptive Huffman Coding Pada PT. Rumah Konsepindo Kreasi”, in Prosiding Seminar Nasional Mahasiswa Fakultas Teknologi Informasi (SENAFTI), vol.1, no.1, pp.1074, 2022

Unduhan

Diterbitkan

2023-05-25

Terbitan

Bagian

Article