PENGARUH PESAN KAMPANYE #KERENTANPANYAMPAH THE BODY SHOP INDONESIA TERHADAP SIKAP KHALAYAK (SURVEI PADA FOLLOWERS AKUN INSTAGRAM @THEBODYSHOPINDO.IMPACT)

Authors

  • Denisa Nur Wahidah Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik- UPNVJ
  • Lusia Handayani Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik- UPNVJ
  • Garcia Krisnando Nathanael Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik- UPNVJ

DOI:

https://doi.org/10.33822/jep.v6i1.4655

Keywords:

Pesan Kampanye, Sikap Khalayak, Teori Atribusi.

Abstract

Keberadaan sampah yang terus saja mengalami kenaikan setiap tahun-nya membuat semakin banyaknya lingkungan yang tercemar. Salah satu penyebab menumpuknya sampah ialah penggunaan plastik yang masih sangat banyak digunakan. Berdasarkan hal tersebut The Body Shop Indonesia berusaha mengatasi hal tersebut dengan memperkuat komitmenya terhadap isu lingkungan khususnya isu polusi plastik dengan meluncurkan kampanye #KerenTanpaNyampah. The Body Shop Indonesia menggunakan media sosial instagram sebagai media dalam penyebaran pesan kampanye. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh dari pesan kampanye The Body Shop Indonesia #KerenTanpaNyampah yang disebarkan melalui media sosial instagram terhadap sikap khalayak. Teori yang digunakan adalah teori atribusi. Metode survei digunakan peneliti untuk menyebarkan kuesioner kepada 100 responden followers akun instagram @thebodyshopindo.impact dengan menggunakan teknik pengambilan sampel yaitu purposive sampling. Pada uji koefisien determinasi diperoleh bahwa pengaruh variabel X (Pesan Kampanye) terhadap variabel Y (Sikap Khalayak) sebesar 56,1% dan sisanya yang berjumlah 43,9% ditentukan oleh faktor lain. Pesan kampanye yang disampaikan memberikan pengaruh pada aspek kognitif, afektif hingga konatif khalayak. Tingkat korelasi pesan kampanye dan sikap khalayak yaitu 0,749 yang mana dapat diartikan bahwa korelasi antara pesan kampanye dan sikap khalayak kuat dan positif. Dan dari hasil penelitian ini dapat merefleksikan keefektifitasan kampanye yang dilakukan oleh The Body Shop Indonesia.

References

Armando, N. M. (2014). Psikologi Komunikasi. Jakarta: Universitas Terbuka

Datereportal.com. (2022). DIGITAL 2022: INDONESIA. Retrieved from Datereportal.com website: https://datareportal.com/reports/digital-2022-indonesia

Heider, F. (1958). The Psychology of Interpersonal. New York: Wiley.

Kriyanto, R. (2012). Teknik Praktis Riset Komunikasi. Jakarta: Kencana.

Kriyantono, R. (2014). Teori-Teori Public Relations Perspektif Barat & Lokal : Aplikasi Penelitian dan Praktik. Jakarta: Kencana.

Morissan. (2015). Teori Komunikasi Individu Hingga Massa. Jakarta: Kencana Perdana Media Group.

Mutiah, D. (2021). Sedekah Sampah, Yuk! Retrieved October 2, 2021, from Liputan6.Com website: https://www.liputan6.com/lifestyle/read/4616880/sedekah-sampah-yuk

Putri, G. L. B., Luik, J. E., & Yogatama, A. (2020). Pengaruh Pesan Kampanye Penjaga Amanah Gojek Melalui Youtube Terhadap Sikap Masyarakat Surabaya dalam Menggunakan Gojek. Jurnal E-Komunikasi, (1987), 255–256. Retrieved from http://publication.petra.ac.id/index.php/ilmu-komunikasi/article/view/11119

Raharjo, S. (2017). Panduan Lengkap Uji Analisis Regresi Linear Sederhana dengan SPSS. Retrieved April 9, 2022, from spssindonesia.com website: http://www.spssindonesia.com/2017/03/uji-analisis-regresi-linear-sederhana.html

Samsuar. (2019). Atribusi. 2(April), 33–35. https://doi.org/https://doi.org/10.46576/jnm.v2i1.450

Sherriff, L. (2019). The Minimalist Beauty Company Tackling The Industry’s Waste Problem. Retrieved October 3, 2021, from Forbes.Com website: https://www.forbes.com/sites/lucysherriff/2019/09/17/the-minimalist-beauty-company-tackling-the-industrys-waste-problem/?sh=5ed3b2c24326

Syafrikurniasari, N., & Widiani, S. P. (2020). Pengaruh Pesan Kampanye No Straw Movement Di Media Sosial Terhadap Perubahan Sikap Publik. LUGAS Jurnal Komunikasi, 4(1), 17–26. https://doi.org/10.31334/lugas.v4i1.937

Tayibnapis, R. G. (2020). The Effect of Diffusion of Fintech Information through Social Media on Changes in Payment Transaction Patterns among Young People in Jakarta. International Journal of Multicultural and Multireligious Understanding, 7(9), 81. https://doi.org/10.18415/ijmmu.v7i9.1924

Venus, A. (2019). Manajemen Kampanye (Edisi Revi). Bandung: Simbiosa Rekatama Media.

Published

2023-01-30

Issue

Section

Artikel