MADU MANUKA SEBAGAI TERAPI PENYEMBUHAN LUKA PADA PASIEN ULKUS DIABETIK : LITERATURE REVIEW

Penulis

  • Eka Sakti Wahyuningtyas Universitas Muhammadiyah Magelang
  • Anggun Dwi Rizkiyani Universitas Muhammadiyah Magelang
  • Estrin Handayani Universitas Muhammadiyah Magelang

DOI:

https://doi.org/10.52020/jkwgi.v8i1.7510

Abstrak

Pendahuluan: Ulkus Diabetik  adalah  luka  kronis  yang  sulit disembuhkan  akibat  gangguan  neurologis (neuropati)   dan   gangguan   vaskular   pada tungkai  sehingga  menyebabkan  terjadinya kerusakan  jaringan. Salah satu cara untuk merawat Ulkus Diabetik yaitu dengan perawatan luka menggunakan madu manuka. Penelitian ini bertujuan untuk mereview literatur efektifitas pemberian madu manuka terhadap pasien Ulkus Diabetik. Metode: Penelitian ini merupakan studi literatur pencarian menggunakan database elektronik Google Scholar, PubMed dan ScienceDirect. Kata kunci yang digunakan dalam pencarian adalah Manuka Honey AND Wound Healing AND Diabetic Ulcers. Kriteria inklusi yang digunakan dalam artikel dapat diakses, naskah full text, dalam bahasa Inggris, gratis, tahun jurnal yang digunakan dibatasi 10 tahun terakhir. Hasil: Hasil studi literatur menemukan 6 (enam) artikel yang masuk dalam kriteria inklusi dan ekslusi yang membahas penggunaan madu manuka sebagai penyembuhan luka pada pasien Ulkus Diabetik. 6 artikel melaporkan bahwa madu memperpendek lama waktu penyembuhan luka, meningkatkan tingkat pembersihan bakteri, memberantas infeksi, mempercepat pertumbuhan granulasi, mengurangi waktu rawat inap, memfasilitasi debridemen, mempercepat pertumbuhan epitelisasi dan menjaga kelembaban pada luka. Simpulan: 6 artikel menyatakan bahwa pemberian madu manuka memiliki efektifitas terhadap penyembuhan luka pada pasien Ulkus Diabetik.

Diterbitkan

2024-03-19