ANALISIS FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN SIKLUS MENSTRUASI DI SMK IT RAFLESIA DEPOK

Authors

  • Mutiara Ababil Zahra Universitas Nasional, Jl. Sawo Manila No.61, RW.7, Pejaten Bar., Ps. Minggu, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12520
  • Aisyiah Aisyiah
  • Intan Asri Nurani

DOI:

https://doi.org/10.52020/jkwgi.v7i1.5469

Abstract

Siklus menstruasi proses berulangnya kejadian menstruasi dari awal hingga menstruasi berikutnya. Penyebab gangguan siklus menstruasi adalah karena stress aktivitas fisik, status gizi dan usia menarche yang dapat menghambat GnRH jika faktor tersebut terganggu. Analisis ini bertujuan untuk memahami faktor yang dapat mengganggu siklus menstruasi. berdasarkan hubungan tingkat stres, aktivitas fisik, status gizi dan usia menarche pada siswi di SMK IT Raflesia Depok. Penelitian Deskripstif analitik menetapkan Cross Sectional sebagai metode penelitian. Sampel dalam penelitian ini ialah seluruh siswi SMK IT Raflesia berjumlah 98 siswi dengan teknik pengambilan sampel yaitu total sampling dan memakai kuesioner DASS 42, IPAQ dan Pengukuran Tinggi Badan. Hasil tes chi-square menyatakan bahwa adanya hubungan antara tingkat stres (Pvalue = 0,049 ) serta aktivitas fisik (Pvalue = 0,016 ) dengan siklus menstruasi (Pvalue < 0,05), serta tidak adanya hubungan antara status gizi (Pvalue = 0,309) serta usia menarche (Pvalue = 0,069) dengan siklus menstruasi (Pvalue > 0,05). Dinyatakan bahwa adanya hubungan mengenai tingkat stres dan aktivitas fisik dengan siklus menstruasi, sedangkan status gizi dan usia menarche tidak memiliki hubungan yang signifikan. Saran dalam penelitian ini agar siswi dapat meningkatkan kegiatan yang bertujuan melatih tingkat stress dan aktivitas fisik.

Downloads

Published

2023-03-29