Analisis SWOT Penggunaan Layanan Aplikasi Pegadaian Digital Service
Abstrak
Penulisan tugas akhir ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana posisi aplikasi Pegadaian Digital Service dalam
menentukan strategi yang tepat untuk bersaing dengan para pesaing dengan menggunakan Strengths,
Weaknesses, Oportunities, Threats (SWOT). Metode penulisan Tugas Akhir ini adalah menggunakan metode
deskriptif kualitatif (descriptive research). Jenis data yaitu data primer dengan sumber data dari wawancara
dengan pihak pegadaian dan nasabah pengguna aplikasi pegadaian digital service serta informasi dari buku,
jurnal dan website. Dan menggunakan teknik pengumpulan data dengan metode wawancara. Hasil penulisan ini
menunjukkan bahwa dengan kondisi dan informasi yang diamati dengan data internal maupun data eksternal dari
Pegadaian Digital Service, faktor internal pada aplikasi Pegadaian Digital Service terdiri dari kekuatan
(strengths), dan kelemahan (weaknesses) lalu Faktor eksternal pada aplikasi Pegadaian Digital Service terdiri
dari peluang (opportunities), dan ancaman (threats). Dalam analisis SWOT Pegadaian Digital Service posisi
aplikasi Pegadaian Digital Service berada pada posisi growth atau strategi agresif yang berada di kuadran 1 yang
artinya penggunaan aplikasi Pegadaian Digital Service dalam posisi pertumbuhan yang stabil dan
menguntungkan serta dapat mempertahankan kinerja perusahaan dari para pesaing yang ada. Serta aplikasi
Pegadaian Digital Service menggunakan strategi SO (Strengths-Opportunity), strategi ini akan memanfaatkan
kekuatan internal perusahaan untuk mengembangkan dan mengoptimalkan layanan pegadaian digital.